Bank BPD Bali Cabang Gianyar Sosialisasikan QRIS di Kampus Monarch

Kepala Cabang BPD Bali Cabang Gianyar, Ni Nyoman Sri Utari Tresna, SE pada acara Indonesia Menabung Bank BPD Bali Goes To Campus Monarch Gianyar Belanja Menjadi Mudah Dengan QRIS Bank BPD Bali, Rabu (5/2) di kampus setempat.

Gianyar (Spotbalinews) –

Bank Pembangunan Daerah (BPD) Bali Cabang Gianyar berkomitmen mendukung program pemerintah yaitu Gerakan Indonesia Menabung yang bersinergi dengan beberapa instansi pendidikan, baik itu dari tingkat SD, SMP, SMA sampai Universitas.

Dalam hal ini, BPD Bali Cabang Gianyar menggandeng Kampus Monarch Gianyar dengan memperkenalkan sejak dini kepada generasi muda untuk menggalakan Gerakan Indonesia Menabung. “Karena menabung sangat penting buat masa depan mereka,” ucap Kepala Cabang BPD Bali Cabang Gianyar, Ni Nyoman Sri Utari Tresna, SE saat Indonesia Menabung Bank BPD Bali Goes To Campus Monarch Gianyar Belanja Menjadi Mudah Dengan QRIS Bank BPD Bali, Rabu (5/2) di kampus setempat.

Selain itu, dalam kesempatan tersebut pihaknya memperkenalkan sistem pembayaran secara non tunai karena saat ini sistem pembayaran digital sudah tidak asing lagi di kalangan milenial. Dalam upaya menstandarisasi QR code ini Bank Indonesia (BI) meluncurkan QRIS (Quick Respon Code Indonesian Standar) dan BPD Bali sudah memiliki QRIS yang berstandar BI.”Pada kegiatan ini kami pun memperkenalkan hal tersebut sebagai salah satu bentuk layanan transaksi non tunai,” kata Utari. 

Menurutnya, beberapa sekolah – sekolah yang ada di Sukawati maupun di seluruh Kabupaten Gianyar sudah bekerja sama dengan Bank BPD Bali terkait dengan pembayaran SPP secara online. “Untuk gerakan ini pada minggu kemarin pun tgl 31 Januari kita juga sosialisasi di SD 3 Sukawati sekaligus menyerahkan bantuan berupa tas sekolah,” jelasnya. 

Dikatakan Utari, khusus untuk Monarch Gianyar disamping gerakan Indonesia menabung, pihaknya menyosialisasikan pembayaran non tunai dengan menggunakan QRIS. “Kami juga menyerahkan bantuan peralatan kewirausahaan dengan harapan dapat menunjang proses belajar mengajar di Kampus Monarch ini,” beber Utari. 

Beberapa UKM yang sudah ada di Kampus Monarch ini disinergikan dengan QRIS, sehingga mempermudah mahasiswa, pegawai dan dosen dalam berbelanja dengan menggunakan pembayaran digital. “Sudah tidak perlu lagi menggunakan uang tunai, hanya dengan scan QR Code-nya sudah bisa bertransaksi,” imbuhnya. 

Dikatakan Utari, transaksi dengan QRIS atau QR Code tersebut sangat mudah, aman dan cepat. Dalam hitungan sekian detik sudah masuk ke rekening pemilik merchant atau UMKM.

Pada acara yang dihadiri Direktur Monarch Bali-Gianyar, I Nengah Budiarta, SE, CHT, pihaknya dari BPD Bali Cabang Gianyar juga memberikan promo berbelanja, siapa pun yang berbelanja dengan QRIS BPD Bali atau dompet elektronik lainnya ada diskon khusus. “Jadi ada beberapa UMKM yang sudah menjadi binaan kita, termasuk UMKM miliknya Monarch ini kita berikan diskon, katakanlah mereka membeli teh seharga Rp 10 ribu dengan QRIS BPD Bali bisa dibeli dengan harga Rp 3 ribu. Jadi ada diskon seperti itu. Ke depannya, dengan makin banyaknya orang bertransaksi dengan QRIS otomatis lebih bagus dan UMKM itu lebih berkembang,” papar Utari Pungkasnya.( Yes)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.