LPD Desa Adat Batukandik Beri Santunan Duka dan THR Kepada Pemangku Pura Kahyangan Tiga

LPD Desa Adat Batukandik, Kecamatan Nusa Penida Klungkung memberikan santunan dana duka serta Tunjangan Hari Raya (THR) kepada Pemangku Pura Kahyangan Tiga Desa Adat Batukandik.

Semarapura (Spotbalinews) –

LPD Desa Adat Batukandik, Kecamatan Nusa Penida Klungkung memberikan santunan dana duka serta Tunjangan Hari Raya (THR) kepada Pemangku Pura Kahyangan Tiga Desa Adat Batukandik.

“Jika ada Jro mangku Batukandik yang meninggal dunia ada dana kelayu sekaran atau dana duka sebesar Rp 500 ribu,” ucap Pemucuk LPD Desa Adat Batukandik, I Wayan Serman, Minggu (23/5/2021).

Serman mengungkapkan dana kelayu sekaran sudah berjalan sejak awal tahun 2021 kepada Jro Mangku di Batukandik yang ada di 8 banjar adat. Selain itu, LPD juga memberikan THR kepada para pengayah khusnya pemangku yang ada di 8 banjar adat di mana setiap tahunya diberikan sebesar Rp 1 Juta.

“Program ini sebagai bentuk perhatian serta kepedulian LPD pada pera pengayah di Pura Kahyangan Tiga,” ucapanya.

Lebih lanjut Serman mengungkapkan saat awal pandemi Covid-19 pada tahun 2020 LPD juga telah memberikan 529 Paket sembako yang terdiri dari beras, mie instan, telur dengan nilai sebesar Rp 150 ribu.

“Total dana yang kita siapakan dari LPD sebesar Rp 55 juta lebih ini sebagai bentuk kepedulian lembaga adat atas kesulitan yang di alami Krama dan semoga dapat meringankan beban masyarakat,” ucapanya.

LPD Batukandik dikatakan Serman hingga Mei 2021 Aset LPd mencapai Rp 12,5 miliar, dan laba di 2020 sebesar Rp 600 juta lebih. Dana pembangunan diserahkan ke Desa Adat tahun 2020 mencapai Rp 124 juta.

“Kita mengucapkan terimakasih kepada seluruh Krama Adat Batukandik atas kepercayaan dan pertisipasinya sehingga LPD Batukandik tetap menjadi pilihan Krama di masa Pandemi dan semoga kedepannya kepercyaan dan kerjasamanya tetap terjalin,” tandasnya.

Sementara itu, I Made Gata selaku bendesa desa Adat Batukandik mengungkapkan Sangat mengapresiasi dan bangga dengan begitu besarnya kontribusi LPD pada Krama terutama pada saat awal wabah pandemi Covid-19 dan kita juga selaku perwakilan masyarakat Batukandik mengucpakan terimaksih pada LPD atas begitu besarnya manpat yang sudah bisa di berikan LPD pada krama dan juga desa adat lewat dana pembangunan yang rutin diberikan setiap tahun.

Untuk itu Gata berharap pada krama adat Batukandik agar tetap memberikan kepercayaan penuh pada pengelolaan dana di LPD. “Kita berharap masyarakat tidak ragu dan takut memanfaatkan produk-produk di LPD. Kita selaku bendesa adat akan tetap mendukung penuh setiap program dan kebijakan yang ada di LPD, ” pungkasnya.(yes)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.