Mahasiswa Prodi TIP Unud Kembangkan Produk Inovasi Margarin Berbasis Lemak Kakao dan VCO

Denpasar (Spotbalinews) –
Mahasiswa Program Studi Teknologi Industri Pertanian (Prodi TIP) Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Udayana (FTP UNUD) mengembangkan produk inovasi margarin berbasis lemak kakao dan Virgin Coconut Oil (VCO) di Laboratorium Rekayasa Proses dan Pengendalian Mutu.

Margarin adalah emulsi air dalam minyak yang berbentuk padat dan berwarna kuning dengan persyaratan mengandung tidak kurang dari 80% lemak. Lemak yang biasanya digunakan dalam proses produksi margarin adalah lemak nabati seperti minyak kelapa, minyak inti sawit, minyak biji kapas, minyak wijen, minyak kedelai dan minyak jagung. Minyak nabati umumnya berwujud cair, karena mengandung asam lemak tidak jenuh, seperti asam oleat, linoleat dan linolenat.

Adapun Proses pembuatan margarin melalui beberapa tahapan yaitu fase minyak, fase air, pencampuran fase minyak dan fase air, pendinginan untuk membentuk tekstur dan tempering.

Gusti Agung Ayu Kade Saraswati dibawah bimbingan Ibu Dr. Ir. Luh Putu Wrasiati, M.P dan Dr. I Gusti Ayu Lani Triani, S.TP., M.Si menginovasikan margarin premium berbahan dasar lemak kakao, VCO, lesitin kedelai, air, dan garam.

Gusti Agung Ayu Kade Saraswati yang akrab di sapa saras mengatakan bahwa inovasi pengembangan produk margarin ini sedang dalam tahap riset, ia mengatakan akan melakukan riset terkait uji fisik dan uji kimia margarin yang dihasilkan, diharapkan nantinya produk yang dihasilkan dapat sesuai dengan Standar Nasional Indonesia (SNI) Margarin 01-3541:2014.

Ke depannya diharapkan inovasi pengembangan produk margarin ini dapat memberikan informasi ilmiah dan dijadikan referensi bagi perkembangan ilmu teknologi pertanian dan menambah kajian ilmu mengenai inovasi produk margarin. (Ist)
Sumber : www.unud.ac.id

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.