Tingkatkan Partisipasi, KSP Jumari Gelar Pendidikan Anggota Sekaligus Penarikan Gebyar Arisan

Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Jujur Utama Mandiri atau yang dikenal Jumari, pada Sabtu (29/8/2020) menggelar  pendidikan keanggotaan yang sekaligus dilaksanakan melakukan gebyar penarikan Arisan Jumari I

Gianyar (Spotbalinews) –

Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Jujur Utama Mandiri atau yang dikenal Jumari, pada Sabtu (29/8/2020) menggelar  pendidikan keanggotaan yang sekaligus dilaksanakan melakukan gebyar penarikan Arisan Jumari I. Selain itu juga kegiatan ini dirangkai dengan penyerahan santunan dana kematian kepada ahli waris anggota yang meninggal sebesar Rp 42 juta. Santunan tersebut secara simbolis diserahkan oleh Kepala Bidang BPJAMSOSTEK kepada ahli waris. 

Ketua KSP Jumari, I Putu Oka Suarthana menjelaskan, pelatihan ini bertujuan agar anggota meningkatkan partisipasinya terhadap koperasi Jumari. Pada kesempatan ini juga Koperasi Jumari meluncurkan logo Koperasi Jujur Utama Mandiri terbaru yang sudah disetujui oleh anggota dan Jumari Mobile.

“Melalui Jumari Mobile dengan scan QR Code, para anggota segera terhubung ke layanan Play Store Jumari Mobile,” jelas Suarthana.

Kegiatan yang tetap mengikuti protokol kesehatan dengan menggunakan masker dan menjaga jarak dihadiri oleh Pengawas Koperasi Jumari dan anggota KSP Jujur Utama Mandiri.

“Peserta program Arisan Jumari yang dibatasi 30 orang sesuai protokol kesehatan menggunakan masker. Hadiah utama program Arisan Jumari I adalah sepeda motor Honda Beat kepada nomor 6.00035 atas nama I Kadek Yudiani yang berasal dari Denpasar dan hadiah kedua atas nama Ni Nengah Serni,” jelasnya. 

Salah seorang anggota KSP Jujur Utama Mandiri, Ni Wayan Sumantari, mengungkapkan mengaku sangat terbantu dengan adanya Jumari Mobile karena merasa bertransaksi lebih aman dan cepat. Begitupun bisa melakoni kegiatan usaha penjualan pulsa. Melalui Jumari Mobile dapat sangat cepat membantu atau melayani pelanggan dalam pembelian pulsa baik itu top up melalui LinkAja, GoPay dan Go Food. Sehingga terjadi peningkatan omset dan saldo tabungan di rekening semakin bertambah dan kepercayaan pelanggan semakin meningkat. (Yes)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.