Viu Beri Kesempatan Sineas Bali Ikuti Pitching Forum 2019

Denpasar (SpotBaliNews)-
Guna mendukung berkembangnya industri perfilman nasional dengan memberikan kesempatan bagi para film maker berbakat dalam mendapakan bimbingan dan mewujudkan projek film mereka. Melalui Viu menggelar Viu Pitching Forum 2019. 

Senior Vice President Marketing-Viu Indonesia, Myra Suraryo didampingi Nia Dinata yang merupakan Sutradara dan Produser serta tim Viu Indonesia, presentasi di Irama Indah Music Center, Jalan Diponegoro, Denpasar Barat, Kota Denpasar, Bali, Sabtu (2/2/2019).

Menurut Senior Vice President Marketing-Viu Indonesia, Myra Suraryo didampingi Nia Dinata yang merupakan Sutradara dan Produser serta tim Viu Indonesia mengatakan, rangkaian acara Viu Pitching Forum  terlebih dahulu akan dimulai dengan kegiatan dialog film. “Dimana kegiatan dialog Viu Pitching Forum mulai diadakan dari tanggal 14 Januari-12 Februari 2019 di sepuluh Kota Indonesia seperti Yogyakarta, Jakarta, Bandung, Padang, Manado, Balikpapan, Surabaya, Bali, Medan, dan Tangerang. Melaui kegiatan dialog film, Sutradara dan Produser akan mengajarkan profosal proyek yang menjadi persyaratan untuk mengikuti Viu Pitching Forum 2019,” ujar Myra Suraryo di Irama Indah Music Center, Jalan Diponegoro, Denpasar Barat, Kota Denpasar, Bali, Sabtu (2/2/2019).

Viu Pitching Forum adalah sebuah acara tahunan yang didedikasikan untuk memfasilitasi dan mengembangkan ide-ide cerita yang dimiliki oleh sineas Indonesia.

Rangkaian acara Viu Putching Forum dimulai dengan kegiatan Dialog Film bersama Nia Dinata selaku sutradara dan produser, serta Myra Suraryo selaku senior vice president marketing Viu Indonesia.Viu Pitching Forum sebelumnya telah menghasilkan karya serial Original HALUSTIK yang tayang sejak September 2018 lalu, dan pada 12 Desember 2018 Viu sukses meluncurkan serial original “Knock Out Girl” karya Reka Wijaya, sebuah drama romantis tentang perjuangan seorang putri tunggal pemilik sasana tinju yang berupaya menyelamatkan bisnis keluarga dari kebangkrutan.

“Kami sangat senang dapat mengumumkan tanggal dan proses Viu Pitching Forum 2019, sehingga para sineas berbakat Indonesia dapat mulai mempersiapkan ide-ide segar mereka. Dan kami juga tidak sabar untuk menghibur pemirsa di Indonesia dengan kehadiran Original terbaru kami yang menarik yaitu Knock Out Girls,” jelas Myra Suraryo, Senior Vice President Marketing-Viu Indonesia.
Viu Pitching Forum 2019 dilanjutkan dengan memberikan kesempatan selama lebih dari satu bulan bagi sineas Indonesia untuk mengajukan ide ceritanya ke Viu Pitching Forum 20 Januari-28 Februari 2019.

Viu akan memilih sepuluh finalis yang akan diundang ke Jakarta untuk mengikuti workshop selama 6 hari yang akan dibimbing langsung oleh Sammaria Simanjuntak selaku sutradara dan produser, Andri Cung selaku sutradara dan penulis naskah, Pritagita Arianegara selaku sutradara serta Aline Kusria selaku editor.

Pada akhir workshop, para finalis akan melakukan pitching/presensi ide cerita mereka di depan para juri yang terdiri dari Myra Suraryo selaku Viu Sineor Vice President Marketing Indonesia, Aileen Leong selaku Viu Head of Content Indonesia, Nia Dinata selaku sutradara dan produser, Lucky Kuswandu selaku sutradara dan penulis naskah, Melissa Karim selaku produser dan penulis naskah serta juri dari Institut Kesenian Jakarta. *Aya

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

%d blogger menyukai ini: